Setidaknya Tuhan Kita Sama
Bagaimana jika aku masih merindukanmu?
Bagaimana jika aku masih menumpuk rinduku?
Bagaimana jika aku masih menumpuk rinduku?
-----------------
Ah, kamu tau, ada satu waktu ketika aku berpikiran sangat bijak.
Yaa,
Bahwa jarak ini bukanlah pemisah, itu hanya penegur kita agar tidak selalu bersama.
Bahwa jiwa raga ini tak benar-benar terpisah, mengapa?
Karena Tuhan kita tak pernah pergi
Karena Tuhan kita, selalu menerima semua rinduku untukmu
Karena Tuhan kita,selalu menemaniku menunggumu
Jangan khawatirkan aku
Pergilah hingga matahari tak mampu tunjukkan bayangmu
Pergilah hingga bulan tak mampu istirahatkan dirimu
Sejauh apapun langkahmu,
Aku akan selalu menunggumu, akan selalu kutulis surat-surat cinta untukmu, sebagaimana kusimpan rinduku untukmu
Tidak masalah,
Tuhanlah yang menjaga diriku, cinta, dan rinduku
Tuhan pula yang akan menjagamu disana, ketika dirimu tak kembali untukku
Setidaknya kita memiliki Tuhan yang sama
Sama-sama mendengar do'a kita
Do'aku untukmu, dan do'amu entah untuk siapa
Sama-sama melihat diam kita
Diamku menjaga cintaku, dan diammu entah untuk apa
Setidaknya kita memiliki Tuhan yang sama
Sama-sama menjaga kita,
Dengan menjauhkan kita
(13/01/16)
Post a Comment for "Setidaknya Tuhan Kita Sama"
Terima kasih sudah berkunjung. Semoga tulisan di blog ini bermanfaat untuk teman-teman. Jangan lupa untuk tinggalkan cuitan di kolom komentar dan jangan meninggalkan link hidup yak :)